25.9.08

Laskar Pelangi The Movie

Hari ini adalah perdana pemutaran film Laskar Pelangi. Sampai Botani XXI jam 11 dan ternyata tiket untuk jam 12.15 hanya tersisa beberapa dan miris tempatnya (misal: pojok-paling-depan). Jam 14.55 pun serupa. Akhirnya langsung berangkat ke Bellanova, dengan asumsi disana nggak bakal seramai di Botani, karena agak susah dijangkau juga. Ho3..


Sampai Bellanova ternyata mas-mas yang kyk Joni di film Janji Joni (yg bawa2 piringan hitam film itu loo) telat dateng. Kata si mbak2 tiket, "Keretanya masih gangguan, jadi mungkin agak terlambat". Heu, keret. Tapi akhirnya, film mulai tepat pada waktunya. :)

* nonton sendiri yaaa^..*

Bagus banget! :)

Sampai di tengah film gw setengah kecewa. Setengah ke belakang, luar biasa! Yang jelas, apapun yang gw rasakan selama nonton itu, satu yang ga berubah, full esensi! Bagus banget. Pelengkap novelnya banget.

Salut to Mira Lesmana dan Riri Riza. Salut to seniman idealis yang masih mempertahankan esensi dan mengimplementasikan dalam seni dengan sangat baik. Bukan cuma seniman jadi-jadian yang kata Kamga sih takut kehilangan momen. Luar biasa! :D

Semoga makin banyak film-film bagus dan berpengaruh baik buat Indonesia. Kayak Laskar Pelangi, insya Allah^.

0 comment:

Post a Comment